Kencur adalah tanaman yang tinggi nilainya. Harga di pasaran tidak pernah kurang dari Rp 30.000 per Kg. Potensi hasil budidaya Kencur lebih tinggi dari harga Jahe. Harga Jahe sering tidak stabil adakalanya tinggi bahkan sempat menyentuh harga Rp 7000 per Kg.
Agar budidaya Kencur menghasilkan umbi yang banyak maka perlu dilakukan budidaya kencur yang baik. Bila tidak maka umbinya akan sedikit. Rata-rata satu lobang tanam hanya mencapai 0.8 Kg dan jarang yang menyentuh bobot 2 Kg.
Olah Lahan yang Baik
Karena Kencur termasuk umbi-umbian maka tanah yang digunakan untuk budidaya ini harus gembur. Tanah yang gembur dan poros memudahkan umbi untuk menembus tanah. Dengan demikian potensi umbi Kencur membesar akan tinggi.
Bagaimana cara olah lahan yang baik? Pertama-tama anda mesti memastikan PH tanahnya ntara 6,5-7. Untuk menyeimbangkan PH tanah anda bisamenggunakan kapur pertanian atau kapur Dolomit.
Adapun tahapan-tahapan pembuatan lahan adalah sebagai berikut:
- Pemberian pupuk kandang 1 karung per 5 meter
- Penaburan Kapur Dolomit
- Pemberian sekam bakar 1 ember per 5 meter
- Pembajakan calon bedengan
- Pembuatan bedengan lebar 1 m - 1,5 m.
- Pemberian Fungisida atau Trichoderma pada bedengan
- Pemberian Pestisida pada bedengan
Pemilihan Bibit
Bibit terbaik untuk budidaya Kencur adalah yang usianya 12 bulan. Kebutuhan bibit per hektar adalah 900 kwintal sampai 1 ton. Bibit yang dipilih bisa yang kecil atau yang besar. Diutamakan yang kecil agar jumlahnya banyak.
Membeli bibit Kencur sebaiknya dari pekebun yang anda kenal. Boleh juga anda membelinya di pasar dengan syarat anda mesti melakukan pemilihan. Tanda benih Kencur sudah cukup umur adalah apabila wana daging umbinya agak kehitaman.
Sebelum ditanam angkah baiknya bila benih tersebut disemai terlebih dahulu. Sebelum disemai benih Kencur direndam dalam larutan Hidrogen Peroksida selama 5 menit. Gunanya untuk merangsang pertumbuhan akar dan pencegaha dari jamur dan hama.
Selanjutnya benih Kencur direndam dalam air larutan ekstrak bawah merah dan bawang Putih. Manfaatnya hampir sama dengan pengaplikasian Hidrogen Peroksida. Setelah itu lalu anda menyiapkan kain yang agak tebal lalu membibisnya dengan air dan meletakan benih kencu tersebut di atas kain itu lalu menuup bagian atasnya dengan kain lagi. Biasanya dengan cara ini setelah hari benih Kencur sudah menumbuhkan akar.
Penanaman
Setelah itu benih kencur ditanam dalam jarak 25 cm X 25 cm. Dalam satu bedengan anda bisa membuat 3 jalur tanaman kencur. Benih kencur diletakan di dalam lobang tanam sedalam 2-3.
Bila telah 7 hari berikanlah pemupukan pertama. Setiap 10 hari anda mesti melakukan penyiraman. Setelah mencapai usia 2 bulan kemudian pohon kencur itu dilakukan pembalikan dengan cara disekop dan dibalikan. Lalu umbina ditutup tanah seukurang 3 cm. Jadi yang anda lakukan ini adalah meletakan daunnya di dalam tanah.
Cara Budidaya Kencur Supaya Menghasilkan 2 Kg Per Lubang
Pembalikan tanah yang ada kencurnya tadi untuk mematikan daunnya. Dengan begini Kencut terangsang untuk menumbuhkan umbi yang lebih banyak. Lakukan cara ini per 2 bulan sekali. Setelah dilakukan pembalikan jangan lupa untuk menjaga kelemababan tanah.
Selama masa budidaya jangan lupa memberikan pestisida dan fungisida. Karena dengan ketelatenan anda merawatnya akan sebanding dengan hasilnya nanti yang memuaskan. Dari usia 0 - 8 bulan Kncur masih dalam fase vegetatif.
Setelah mencapai usia 8 bulan mulailah Kencur memasuki usia generatif. Dalam fase ini anda bisa memberinya pupuk generatif. Kemudia di usia ini anda perlu mengurangi daunnya untuk merangsang pertumbuhan umbi lebih banyak lagi.
Menjual Kencur Agar Harganya Tinggi
Sarana yang palig baik saat menjual Kencur adalah dengan cara menjualnya kepada komunitas yang menyalurkannya kepada perusahaan baik kosmetik maupun jamu. Bila anda menjualnya ke pasar maka dipastikan harganya tidak akan terlalu tinggi.
Dengan demikian, cara budidaya Kencur ini mesti terjadwal. Di blok A bulan apa dan di blok B bulan apa. Agar panen bisa terus menerus dan anda tidak kerepotan saat nanti memanen Kencurnya.
Demikian Cara Budidaya Kencur Supaya Menghasilkan 2 Kg Per Lubang. Semoga artikel ini ada manfaatnya. Bila ada kekurangannya mohon untuk diberitahukan di kolom komentar. Terima kasih!